Peduli Sesama, RSU Bhakti Husada Gelar Bakti Sosial untuk Warga

SHARE

RSU Bhakti Husada menggelar kegiatan bakti sosial dengan memberikan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan secara gratis di wilayah Desa Kalibaru Kulon, Kecamatan Kalibaru, Banyuwangi. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang tidak mampu untuk periksa kesehatan mereka secara langsung ke fasilitas kesehatan.

Dalam bakti sosial ini, masyarakat juga mendapat edukasi kesehatan. Ini merupakan perwujudan dari program Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) RSU Bhakti Husada dalam meningkatkan kemampuan pasien dan kelompok masyarakat. Melalui kegiatan ini diharapkan pasien dapat lebih mandiri dalam mempercepat kesembuhan dan rehabilitasinya. Mandiri dalam meningkatkan kesehatan, mencegah masalah kesehatan, dan mengembangkan upaya kesehatan melalui pembelajaran sesuai sosial budayanya.

Kegiatan bakti sosial ini merupakan wujud kerjsama yang sinergi antara RSU Bhakti Husada, pemerintah desa Kalibaru Kulon, Baznas, dan Indonesia Bersama Quran. RSU Bhakti Husada sangat senang bisa bersinergi dengan beberapa lembaga untuk melaksanakan program PKRS ini. Sehingga, dapat memberikan manfaat secara langsung kepada masyarakat, terutama bagi masyarakat yang tidak mampu datang ke fasilitas kesehatan. RSU Bhakti Husada berharap kegiatan ini dapat berlanjut di berbagai daerah yang ada di sekitar RSU Bhakti Husada, terutama Kecamatan Glenmore dan Kalibaru.

RSU Bhakti Husada dapat melayani pasien dengan jaminan BPJS Kesehatan, baik yang diberikan pemerintah untuk pasien tidak mampu, BPJS mandiri, maupun BPJS perusahaan dengan tanpa biaya tambahan jika sesuai hak kelasnya. Untuk pasien asuransi non-BPJS juga dapat dilayani di RSU Bhakti Husada.

RSU Bhakti Husda juga menyediakan layanan penjemputan ambulans secara gratis bagi pasien akan rawat inap dari daerah Glenmore, Kalibaru, Genteng, Sempu, dan sekitarnya. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi IGD RSU Bhakti Husada di nomor (0333) 821118 atau 081333748556.